Sanggauinformasi.com. Desa Beginjan, Senin, 16 Januari 2023. Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Beginjan mengadakan musyawarah desa untuk penetapan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai-Desa (BLT-DD) tahun 2023. Musyawarah ini di pimpin oleh ketua BPD Fautinus Yance, didampingi oleh kepala desa Sutardi, dihadiri oleh perangkat desa, kepala dusun , RT dan LPM desa Beginjan.
Setelah diskusi yang cukup panjang antara BPD dan masyarakat desa, akhirnya BPD memberikan nama-nama keluarga yang dianggap layak menerima bantuan BLT-DD Desa Beginjan. Namun, sebelum dapat diterima sebagai penerima BLT-DD, nama-nama tersebut harus ditetapkan dan disahkan oleh Kepala Desa Beginjan, Sutardi.
Setelah melakukan pengecekan dan verifikasi, Kepala Desa Beginjan akhirnya menetapkan dan mengesahkan 27 KPM sebagai penerima BLT-DD Desa Beginjan tahun 2023. Kepala Desa Beginjan menyatakan bahwa pemilihan KPM dilakukan dengan sangat hati-hati dan sesuai dengan kriteria yang ditentukan.
Penerima BLT-DD Desa Beginjan tahun 2023 tersebut merupakan keluarga yang memenuhi kriteria miskin extrim, terdapat keluarga yang memiliki penyakit manahun dan lansia yang Tanpa sumber pendapatan.
BPD Desa Beginjan menyatakan akan terus memantau pelaksanaan pemberian BLT-DD Desa Beginjan tahun 2023, serta akan terus melakukan evaluasi terhadap program bantuan ini untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas pemberian BLT-DD di desa Beginjan.