Lompat ke konten

Final Selinggan CUP, siapa juaranya? 

  • oleh

Tayan Hilir, 1 September 2024. Final Selingan Cup hari ini berakhir dengan kemenangan tim Tapis Fc dari Desa Sejotang, yang berhasil mengalahkan tim dari Desa Subah dengan skor 2:0. Pertandingan yang berlangsung dengan penuh semangat ini akhirnya menobatkan Tapis Fc dari Desa Sejotang sebagai juara pertama, sementara Desa Subah harus puas dengan gelar runner-up.

Teamdes Subah Melawan Tapis Fc dari dusun Batu Besi desa Sejotang.

Meskipun hanya meraih posisi kedua, Kepala Desa Subah, Bapak Yulianus Atin, tetap merasa bangga dan optimis. “Sudah berada di posisi final dan dapat juara kedua adalah hal yang membanggakan karena perjuangan di semifinal sungguh sangat berat. Kami bangga atas prestasi ini,” ujarnya kepada awak media sanggauinformasi.com.

Bapak Yulianus Atin juga menambahkan bahwa ajang ini akan menjadi pengalaman berharga bagi timnya untuk menghadapi kompetisi mendatang dengan lebih baik. Walaupun tidak berhasil meraih juara pertama, semangat dan tekad tim Desa Subah untuk terus berjuang tidak akan padam.

Teamdes Subah dimentori kepala desa Subah Yulianus Atin.

Dengan berakhirnya Selingan Cup ini, Desa Sejotang dan Desa Subah menunjukkan prestasi yang membanggakan bagi daerah mereka masing-masing, dan tentunya akan menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di ajang-ajang berikutnya.



Eksplorasi konten lain dari Sanggau Informasi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Sanggau Informasi

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca