Jumadi Kembali Raih Dukungan Suara Terbanyak untuk Kursi DPRD Kabupaten Sanggau
Jumadi, S.Sos, M.Pd Sekretaris DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, berhasil meraih dukungan suara terbanyak untuk kursi DPRD Kabupaten Sanggau pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024. Dalam keterangannya pada Minggu (18/2/2024), Jumadi menyatakan keyakinannya bahwa lonjakan suara PDIP di Dapil 3 Sanggau, yang mencakup Parindu, Tayan Hulu, dan Balai, akan mempengaruhi peningkatan kursi DPRD dari PDIP.